Pemerintah Desa Katekan mengadakan kegiatan gotong royong untuk merehabilitasi kanopi penghubung antara Kantor Desa dan GOR Serba Guna pada Jumat, 18 Juli 2025. Kegiatan ini dimulai pukul 13.30 WIB dan diikuti oleh perangkat desa serta saff.
Rehabilitasi dilakukan karena kondisi kanopi sudah mulai rusak dan perlu diperbaiki agar akses antara dua bangunan penting desa tersebut lebih nyaman dan aman. Dana untuk kegiatan perbakan ini berasal dari Dana Desa Tahun 2025.
Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan fasilitas desa dan mendukung kelancaran kegiatan masyarakat. Dengan gotong royong, diharapkan kebersamaan dan kepedulian terhadap lingkungan desa semakin kuat.
Tuliskan Komentar anda dari account Facebook